Sabtu, 19 Juni 2010

Penangkaran Buaya Teritip

Penangkaran Buaya Teritip

patung di pintu masuk penangkaran buaya teritipPenangkaran Buaya yang dikelola oleh CV. Raya ini terletak di Kelurahan Teritip, kira-kira dapat ditempuh dalam waktu 30 menit dari pusat Kota Balikpapan, atau 20 menit dari bandara Sepinggan. Jalan yang merupakan akses menuju areal seluas 5 hektare ini pun persis berada di depan kantor Kelurahan Teritip.
Jumlah buaya yang ada di penangkaran ini berjumlah ± 3.000 ekor yang terdiri dari tiga macam jenis, yaitu Buaya Muara, Buaya Supit dan Buaya Air Tawar. Tempat wisata ini merupakan salah satu ikon Kota Balikpapan.Dibuka untuk umum setiap hari dari pukul 08.00 - 17.00. Bagi para pengunjung diharapkan agar dapat menaati segala petunjuk keselamatan yang terdapat di areal penangkaran, mengingat meskipun buaya-buaya yang ada telah terbiasa menjadi tontonan, namun sebagaimana kodrat buaya, mereka tetap ganas. Namun jika ada di antara pengunjung yang memiliki nyali cukup besar, dapat pula meminta untuk difoto berbagai pose bersama buaya-buaya yang ada, dengan didampingi sang pawang, tentunya.
salah satu koleksi buaya di penangkaran
Perlu diingat bahwa meskipun namanya "Penangkaran Buaya" akan tetapi bukan hanya buaya yang dapat disaksikan di tempat ini. Terdapat pula satwa lain seperti ular dan gajah. Dan selain hewan-hewan tersebut, kawasan wisata ini juga menjual berbagai produk olahan dari buaya antara lain tangkur -salah satu bagian tubuh buaya yang dipercaya dapat meningkatkan vitalitas pria-, tas, dompet, serta ikat pinggang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar